Solder merupakan alat yang sangat dibutuhkan dan merupakan senjata seorang teknisi (repairmen) pesawat elektronika, dimana Solder merupakan alat untuk memasang, menjabut atau memasang ulang (resoldering / remounting) komponen yang ada pada PCB (printing circuit board). Dalam penyolderan sendiri terdapat beberapa teknik atau cara sehingga hasil penyolderan rapih dah efisien. Bagi seorang teknisi pemula, dasar - dasar teknik penyolderan yang baik dan benar perlu dipelajari dan dipraktekan dengan ulet dan teliti. Karena hasil akhir seorang teknisi sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan teknisi terserbut dalam melakukan perbaikan.
Berbagai merk Solder dan ukuran serta fungsi yang berbeda sekarang ini dipasaran begitu beragam. Untuk seorang teknisi hand phone atau sering disebut tukang servis Hp perlu belajar lebih banyak dan tentunya ulet dalam memulai langkah melakukan perbaikan. Solder yang diperlukan untuk seorang teknisi handphone pada umumnya blower / hot air, solder yang mempunyai pengatur suhu panas (solder station). Dimana solder station, mata / beat soldernya dapat diganti dan tentunya terdapat bebrapa macam mata solder, diantaranya mata solder pisau, runcing dan lain sebagainya tergantung dari fungsi dan keperluan.
Berikut beberapa gambaran secar garis besar perbedaan solder untuk teknisi handphone;
1. Solder Station
Solder Station merupakan solder yang harus dimiliki oleh seorang teknisi hand phone, karena solder ini dalam penggunaannya sangatlah luas. Banyak keuntungan bagi seorang teknisi, khususnya servis hp jika menggunakan solder station ini, karena solder ini memiliki range atau frekuensi panas yang dihasilkan sangat flexible dan dapat diatur sesuai dengan keinginan, tentunya juga sesuai dengan keperluan fungsi dan gunanya dalam melakukan penyolderan. Selain itu, Solder station memiliki kelebihan tersendiri diantaranya mata solder yang dapat diganti sesuai fungsinya dengan mudah dan juga pemanasan yang merata dan stabil sehingga alat servis ini sangat efisien jika digunakan untuk seorang teknisi hp.
2. Heater / Blower / hot air / solder uap
Alat servis handphone berikutnya mengenai solder yaitu blower. Banyak sebutan dan penamaan yang beredar pada alat servis ini, ada yang bilang blower, heater, hot air, solder uap dan lain sebagainya. Apapun namanya, pada intinya fungsi blower sama, yaitu alat servis yang digunakan untuk memasang, mengangkat, mencetak, soldering memasang ulang komponen, baik SMD ( Surface Mount Devices ) seperti resistor, kapasitor, dioda, tarnsistor, IC dan sebagainya pada pesawat elektronika dengan titik tumpuan panas dan angin..
Beragam type, jenis dan merek blower yang dijual disekitar kita, ada yang digital untuk mengatur panas / tekanan anginnya, ada analog dan ada juga solder station dan blower menyatu (satu barang).
3. Solder Umum
Jenis terakhir yang akan dibahas yaitu solder yang umun digunakan. Type ini selain harganya murah, untuk memasang atau melakukan perbaikan sederhana pada pesawat elektronika sudah cukup memadai dibandingkan dengan solder-solder yang bermerk seperti Hakko, Bakku, Goot atau pun yang lainnya karena harganya jauh lebih mahal dibandingkan dengan solder umum ini.
Semoga artikel ini bermanfaat, setitik ilmu yang didapat dengan cara membaca, besar pengaruh terhadap apa yang kita ingat
Written by: nfmaulida
MOS || Media Online Shop Updated at: 02:13:00
Post a Comment